Quotes
Laki-laki yang memperlakukan kekasihnya dengan lembut pasti dibesarkan oleh wanita yang berkelas. Orang tua yang kasar akan membesarkan anak yang kasar kepada pasangannya. Berkenalan dengan orang tua kekasih bukanlah tanda akan melamar, tapi untuk mengenal kualitas pendidik anaknya.

close
27 Jul 2013

5 Tips Meningkatkan Jumlah PageView Blog

5 Tips Meningkatkan Jumlah PageView Blog5 Tips Sederhana Meningkatkan Jumlah PageView Blog atau Tips-tips Membangun PageView Blog Anda Lebih Meningkat atau 5 Cara Meningkatkan Jumlah PageView pada Blog.
Pada kesempatan kali ini, Saya akan memposting artikel berjudul 5 Tips Meningkatkan Jumlah PageView Blog. PageView adalah nilai rata-rata jumlah halaman blog kita yang diakses oleh satu visitor dalam satu kali kunjungan. Pageview ini sangat penting sekali, karena Anda bisa mengukur seberapa bermanfaatkah atau seberapa menarikah artikel Anda untuk para pembaca blog Anda, bila pageview anda tinggi walaupun dengan visitor yang masih minim itu berarti artikel-artikel yang Anda tulis cukup memberikan manfaat dan menarik perhatian untuk pembaca. Berikut ini adalah 5 Tips Meningkatkan Jumlah PageView Blog:

Membuat Judul Artikel Semenarik Mungkin

Berikan judul yang kira-kira menarik bagi pembaca, agar si pembaca tertarik untuk melihat/mengklik artikel tersebut. Nah ini akan membuat pageview blog Anda bertambah. Semakin banyak artikel dibaca, semakin banyak pula jumlah pageview blog Anda.

Memasang Artikel Penting & Menarik di Sidebar

Pasanglah artikel penting atau menarik pada bagian sidebar atau bagian sebelah blog. Ini bertujuan membuat kuantitas blog Anda menjadi lebih baik dengan membawa pengunjung membaca artikel lainnya di blog Anda. Contohnya Random Post dan Popular Post

Sering Update Artikel

Mengupdate artikel setiap hari tentunya akan menambah banyak jumlah artikel yang Anda tulis pada blog Anda. Maka pengunjung akan merasa mendapatkan pengetahuan banyak dari blog Anda, dengan apa? Dengan mendapatkan artikel terbaru dari blog Anda.

Submit Artikel ke Social Bookmark

Ini adalah salah satu bagian terpenting dalam meningkatkan jumlah pageview blog Anda, yaitu mensubmit blog ke social bookmark. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan limpahan visitor ke blog Anda, salah satu social bookmark lokal adalah lintas.me, infogue.com dan antarblog.com

Pasang Artikel Terkait Dibawah Postingan.

Gunanya hampir sama dengan memasang artikel penting di sidebar, tapi biasanya artikel terkait ini satu kategori dengan artikel yang sedang di baca oleh pengunjung tersebut. Ketika selesai membaca artikel kemudian pengunjung melihat artikel terkait tepat di bawah postingan bukan tidak mungkin pengunjung tersebut akan terus tertarik untuk membaca artikel lainnya.

Itulah 5 tips sederhana meningkatkan jumlah pageview pada blog Anda. Dengan Anda rutin melakukan 5 tips diatas, insya allah saya jamin kesuksesan Anda meningkatkan jumlah pageview akan tercapai. Semoga Berhasil..

BERI KOMENTAR | KHUSUS PENGGUNA TERDAFTAR
Silahkan beri komentar Anda dengan bijak dan sesuai dengan topik (untuk komentar OOT sebaiknya di Forum Ngopi).

Batal
Terima kasih telah berkomentar
 
notifikasi
Tutup